Simeulue (Harian.co) — Babinsa Koramil 03/Teupah Selatan Kodim 0115/Simeulue Koptu Hendra Gunawan, memberikan materi wawasan kebangsaan kepada pelajar SD Negeri 6 Labuhan Bakti Kecamatan Teupah Selatan, Senin (07/02/2022).

Kegiatan wasbang yang dilaksanakan babinsa tersebut merupakan salah satu program yang harus di laksanakan oleh aparat Teritorial, guna memupuk rasa cinta tanah air terhadap pelajar yang masih muda dan calon generasi penerus bangsa, serta menumbuhkan semangat patriotisme membela Negara dan Bangsa Indonesia.

Membela negara dalam arti tidak harus berperang atau angkat senjata, tetapi dengan mengisi kegiatan-kegiatan positif guna membangun bangsa dengan salah satunya belajar dengan giat untuk meraih cita-cita setinggi tingginya.

Dalam kesempatan Koptu Hendra Gunawan menuturkan, generasi muda pada era globalisasi saat ini harus memiliki jiwa nasionalisme. 

"Selain itu untuk bersaing dalam kancah internasional juga harus memiliki wawasan kebangsaan yang baik," ujar Babinsa.

Di samping mengajar materi wasbang, Babinsa juga memberikan edukasi terkait pandemi Covid-19 dengan memberikan himbauan agar para pelajar SD dapat selalu taat terhadap protokol kesehatan saat berada di luar rumah atau pun sekolah.

Dengan menaati 5 M yaitu selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan pake sabun dengan air mengalir, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas di luar rumah selama masa pandemi Covid-19.

Laporan: Adi Warsa