Simeulue (Harian.co) —  Jajaran Polres dan Mahasiswa terdiri dari POLSIM, IPPELMAS Aceh Barat, hari ini membagikan sembako serta takzil kepada masyarakat, Senin (11/04/2022).

Kapolres Simeulue, AKBP Pandji Santoso, S.I.K. M.si, kepada Media Harian.co, "Bersyukur dan tetap Istiqomah kepada Allah SWT, dengan adanya kegiatan seperti ini kita apresiasi adik-adik Mahasiswa, khususnya di Simeulue dalam momen seperti sekarang ini bisa saling berpangku tangan dengan jajaran kepolisian saling berbagi kepada masyarakat," ungkapnya.

Lanjutnya lagi, "Alhamdulillah, meskipun banyak isu demontrasi Mahasiswa dan Jajaran Kepolisian, kita disini dimanfaatkan dengan bagi-bagi sembako dan takjil kepada Fakir Miskin, Lansia, Anak Yatim dan pengguna Jalan yang berkendaraan, Semoga Diridhoi Allah," sambungnya.

Kepala Desa Naibos Hamka, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada polres dan mahasiswa Simeulue atas bantuan sembako yang dibagikan secara dor to dor. 

"Alhamdulillah dengan bantuan sembako ini semoga berkah serta bermanfaat bagi penerima dan semoga membalas semua amal ibadah kita diterima Allah SWT," ucap Hamka.

Laporan: Adi Warsa