RIAU (Harian.co) — Menyambut bulan Ramadhan 1443 H, afiliasi Sub Holding Gas Pertamina, PT Pertamina Gas (Pertagas) menyelenggarakan pemberian santunan untuk yatim dan dhuafa di beberapa lokasi proyek Pipa Minyak Rokan dan Operation Dumai Area (ODA).
Kegiatan pemberian santunan dilaksanakan sejak tanggal 6 hingga 11 April 2022 di 10 Kecamatan yaitu Dumai, Tanah Putih, Tapung, Tapung Hilir, Kandis, Mandau, Minas, Bathin Solapan, Bagan Besar dan Kesumbo Ampai dengan total penerima santunan sebanyak 695 orang. Selain yayasan, pondok pesantren dan masjid, santunan juga diberikan pada Kelurahan dan rumah ibadah lain yaitu beberapa gereja yang berada di area proyek.
Ditemui secara terpisah, Manager Communication Relations dan CSR PT Pertamina Gas, Elok Riani Ariza menyampaikan, pemberian santunan dalam bulan suci Ramadhan adalah untuk berbagi berkah dengan masyarakat di lokasi proyek dan area operasi perusahaan.
"Santunan Ramadhan merupakan kegiatan rutin yang kami laksanakan setiap tahun di seluruh area operasi Pertagas. Untuk wilayah Proyek Rokan dan ODA, pemberian santunan ini merupakan wujud rasa syukur kami atas kelancaran kegiatan operasional perusahaan dan sekaligus wujud terima kasih kami kepada segenap masyarakat dan pemda setempat yang selama ini telah mendukung kegiatan proyek Rokan dan operasi," ungkap Elok.
Pemberian santunan merupakan salah satu dari rangkaian acara Safari Ramadhan yang juga dilaksanakan di tujuh area operasi Pertagas lainnya dengan total penerima santunan lebih dari 1400 orang. Selain pemberian santunan, acara Safari Ramadhan juga diisi dengan site visit atau kunjungan lapangan yang dihadiri oleh para direksi Pertagas.
Kegiatan Safari Ramadhan merupakan tradisi rutin yang dilaksanakan oleh Pertagas setiap tahun. Selain memantau pelaksanaan operasional dan memastikan kehandalan operasi penyaluran gas, Safari Ramadhan juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan para pekerja di area operasi.
(*)