Foto: Plt. Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Subulussalam, Rano Sartono Saraan, SE |
SUBULUSSALAM (Harian.co) — Pemerintah telah membuka sebanyak 160 Formasi ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru di Kota Subulussalam sejak tanggal 20 hingga tanggal 29 September 2023.
Susuai dengan penjelasan di pengumuman, ada 2 kategori formasi yang di buka yaitu formasi khusus dan formasi umum seperti yang tertera dalam petunjuk teknis dan jadwal serta tata cara pendaftaran yang telah ditentukan oleh Badan Kepegawaian Negara pada Laman Resmi BKN https://sscasn.bkn.go.id
Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Subulussalam Rano Sartono Saraan,SE mengingatkan kepada para pelamar agar tetap update mengikuti perkembangan terkait Informasi Seleksi PPPK di kota Subulussalam.
Selain itu, Rano Sartono juga mengingatkan bagi pelamar pada kebutuhan khusus agar segera membuat Akun dan segera menyelesaikan pendaftaran, mengingat batas akhir pendaftaran tanggal 29 September 2023.
"Kami ingatkan kembali untuk pelamar PPPK Jabfung Guru Putra-putri terbaik Kota Subulussalam terkhusus bagi pelamar pada kebutuhan khusus untuk segera membuat akun dan menyelesaikan pendaftaran nya mengingat batas akhir pendaftaran tanggal 29 September 2023. Jangan sampai kelewatan ya,.." kata Rano Sartono Saraan melalui rilis yang diterima media harian.co, Rabu (26/09/2023).
Ia juga menyampaikan apabila menemukan kendala dalam proses pengunggahan dokumen pendaftaran atau ada hal lainya, peserta Pendaftar PPP3 dipersilahkan datang langsung dan berkonsultasi serta dapat meminta bantuan pada Tim Helpdesk Offline BKPSDM Kota Subulussalam.
"Semoga kita semua diberi kemudahan dan keselamatan untuk menuju Kota Subulussalam hebat, kepada para pelamar ASN PPPK saya ucapkan Selamat Berjuang di CASN 2023 dan tetap Semangat" Ujar Rano Sartono Saraan.
Pewarta: Satria Tumangger