Foto: Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau Imron Rosyadi. |
PEKANBARU (Harian.co) — Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau bersama Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Riau, saat ini terus mempersiapkan qori dan qoriah yang akan mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat nasional ke XXX. Kegiatan itu akan dilaksanakan di Provinsi Kalimantan Timur, pada September mendatang.
Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau Imron Rosyadi mengatakan, pada MTQ tingkat nasional tahun ini, perwakilan dari Riau akan mengikuti seluruh nomor pertandingan yang ada. Karena itu, pihaknya saat ini terus mempersiapkan qori dan qoriah yang akan bertanding.
"Untuk MTQ tingkat nasional ke XXX tahun ini, kami bersama LPTQ masih terus mempersiapkan qori dan qoriah. Kami akan usahakan untuk ikut seluruh nomor pertandingan yang ada," katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, yang akan menjadi acuan qori dan qoriah untuk mewakili Riau pada MTQ nasional adalah mereka yang berhasil menjadi juara pertama dan kedua pada MTQ tingkat provinsi Riau yang baru-baru ini selesai dilaksanakan di kota Dumai.
"Untuk yang perseorangan, mereka yang juara pertama dan kedua pada MTQ tingkat provinsi yang akan diseleksi lagi untuk mewakili Riau ditingkat nasional," sebutnya.
Sementara itu, untuk yang nomor pertandingan beregu, pihaknya juga akan melakukan seleksi terhadap para juara-juara di MTQ tingkat provinsi. Dari setiap regunya nanti akan diambil yang terbaik dan digabungkan untuk menjadi satu tim.
"Mereka ini nantinya akan menjalani pemusatan latihan selama dua hingga tiga bulan sebelum mengikuti MTQ tingkat nasional," ujarnya.
Disebutkan Imron, hingga saat ini total sudah ada 54 orang yang dipersiapkan untuk mengikuti pemusatan latihan. Namun jumlah tersebut belum termasuk untuk peserta pada cabang kaligrafi digital.
"Sudah ada 54 peserta yang siap menjalani pemusatan latihan, diluar cabang kaligrafi digital," katanya.
(*)