DUMAI (Harian.co) — Pelaksana tugas (Plt) Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Dumai menebar kebaikan jelang hari raya Idul Fitri 1446 Hijriyah dengan berbagi bingkisan lebaran dalam bentuk uang tunai dan minuman kepada keluarga almarhum wartawan, Rabu (26/03/2025).

Bingkisan Lebaran itu diantarkan langsung ke kediaman masing-masing janda wartawan oleh Wakil Ketua Bidang Hubungan Kemitraan dan Antar Lembaga, Iwan Iswandi didampingi Wakil Sekretaris, Abdul Razak dan Bendahara, Ricky Syahputra.

"Bingkisan yang diantar dalam bentuk uang tunai dan minuman kaleng. Semoga ini bisa dimanfaatkan dengan baik," ujar Wakil Ketua Bidang Kemitraan dan Hubungan Antar Lembaga PWI Dumai, Iwan Iswandi didampingi Bendahara, Ricy Saputra dan Wakil Sekretaris, Abdul Razak.

Ketua Plt pengurus PWI Dumai, Faisal Sikumbang menjelaskan bahwa kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerjasama dan sumbangsih dari pengurus dan mitra kerja pers di Kota Dumai.

"Momen kebahagiaan pada ramadhan dan idul fitri tahun ini alhamdulillah, kita bisa berbagi guna merajut tali silaturahmi kepada keluarga wartawan terutama yang sudah ditinggalkan. Kami berharap kegiatan serupa dapat terus terselenggara setiap tahunnya dengan lebih baik lagi," ujarnya.

Faisal juga menekankan kepada seluruh pengurus dan anggota bahwa PWI merupakan rumah besar yang harus dirawat dan dijaga bersama-sama.

"PWI ini rumah besar kita yang harus dijaga, dirawat dan dipelihara bersama. Untuk itu, penting memupuk rasa kebersamaan dan persaudaraan. Termasuk dengan keluarga rekan-rekan wartawan yang sudah meninggal dunia. Mereka itu bagian dari keluarga besar kita," jelasnya.

Mewakili pengurus dan seluruh anggota Plt pengurus PWI Dumai, Faisal mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan ini.

Dia berharap, kerjasama yang baik ini  dapat terus dijaga dan dipelihara bersama oleh para jurnalis maupun mitra pers, khususnya yang ada di kota Dumai.

(*)