DUMAI (Harian.co) — Pemerintah Kota Dumai memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Pesta Rakyat Dumai Expo 2025 dalam rangka menyemarakkan HUT Kota Dumai ke-26. Dumai Expo tahun ini dimeriahkan dengan berbagai panggung budaya, stand pameran dan bazar UMKM.

Wakil Walikota Dumai Sugiyarto yang membuka perhelatan Dumai Expo 2025 secara resmi tadi malam sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan menyampaikan Pemko Dumai mendukung penuh Pesta Rakyat memperingati Hari Jadi Kota Dumai ke-26 ini. 

“Dumai Expo 2025 adalah salah satu perwujudan program pengembangan UMKM di Kota Dumai. Ratusan gerai UMKM memenuhi perhelatan Dumai Expo tahun ini. Kita harapkan ekonomi Dumai semakin berkembang dan masyarakat silahkan berkunjung untuk menikmati stand pameran beserta gerai UMKM” tutur Wakil Walikota, Sugiyarto dalam sambutannya saat membuka Dumai Expo 2025, Rabu (23/04/25).

Wakil Walikota Dumai, Sugiyarto juga menyampaikan apresiasinya atas kerja keras panitia. Kegiatan yang dilaksanakan tidak hanya menyemarakkan HUT Kota Dumai ke 26, namun juga memberi berkah bagi pedagang dan pelaku UMKM.

"Tanpa anggaran APBD, Dumai Expo 2025 bisa diselenggarakan untuk menyemarakkan HUT Kota Dumai ke 26. Kami mengucapkan terimakasih kepada Tim Panitia yang sudah mempersiapkan agenda ini dengan baik," ujar Sugiyarto.

Dumai Expo 2025 ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan menjelang Peringatan Hari Jadi Kota Dumai. Pada tahun ini, Dumai Expo 2025 diisi berbagai tenant OPD, perusahaan beserta organisasi di Kota Dumai dan dipusatkan pada Jalan HR Soebrantas. 

Tampak berbagai tarian budaya seperti Tari Zapin, Tari Piring, Tari Massal, dan sebagainya ditampilkan pada pembukaan Dumai Expo 2025 sebagai persembahan kepada seluruh masyarakat Kota Dumai yang tampak memadati area panggung. 

Pada sisi lain, pembukaan Dumai Expo 2025 yang berlangsung tadi malam berjalan semarak dan dihadiri ribuan masyarakat. Selain mandi cahaya, acara juga dihiasi sejumlah penampilan kesenian daerah. 

Pembukaan Dumai Expo ditandai dengan pengguntingan pita di pintu gate oleh Wakil Walikota Dumai, Sugiyarto didampingi Sekda Indra Gunawan, Ketua DPRD Agus Miswandi, Kapolres Dumai AKBP Hardi Dinata dan sejumlah pejabat lainnya.

Ketua DPRD Kota Dumai, Agus Miswandi kepada sejumlah media menyampaikan apresiasinya atas kerja keras panitia dalam mempersiapkan iven dalam rangka menyemarakkan HUT Kota Dumai ke 26.

"Saya sangat mengapresiasi kerja Panitia Dumai Expo 2025. Tanpa dukungan dana APBD, mampu menggelar acara sebesar ini. Selaku pimpinan DPRD Dumai, saya mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya. Ini sangat luar biasa andil dari panitia dalam mensukseskan dan memeriahkan HUT Kota Dumai ke 26 sekaligus membangkitkan UMKM di Kota Dumai," ujar Agus Miswandi tadi malam.

Lebih lanjut politisi Partai Nasdem ini mengajak segenap lapisan masyarakat untuk datang meramaikan gelaran Dumai Expo yang berlangsung hingga tanggal 4 Mei 2025 mendatang.

"Mari hadiri Dumai Expo 2025, bawa keluarga untuk meramaikan dan menunjukkan kemeriahan iven dalam rangka HUT Kota Dumai ke 26 ini. Sekali lagi, selamat kepada panitia, semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan aman dan lancar," harap Agus Miswandi.

Sementara Ketua Panitia Dumai Expo 2024, Aldino Putra Chaniago menyampaikan kebanggaan tersendiri atas kepercayaan yang diberikan Pemko Dumai.

"Menjadi kebanggaan bagi kami, bisa menjadi bagian yang dipercaya oleh Pemerintah Kota Dumai, untuk menyelenggarakan, dan menyemarakkan HUT Kota Dumai yang ke 26, melalui kegiatan Dumai Expo Tahun 2025. Alhamdulillah acara pembukaan berjalan sukses dan dihadiri ribuan masyarakat," ujar Aldino.

(*)